GROUND BREAKING REHABILITASI STADION SEMERU

27 Agustus 2021    DISPORA


Bupati Lumajang H. Thoriqul Haq. M.ML  membuka kegiatan Ground Breaking ( Peletakan Batu ) Rehabilitasi Sarana Prasarana di Stadion Semeru Lumajang (25/8/2021). Pembangungan Sarana Prasarana Olahraga khususnya Tribun Stadion tidak lain adalah sebagai persiapan pelaksanaan PORPROV VII tahun 2022 yang mana Kabupaten Lumajang merupakan  tuan rumah penyelenggara di samping 4 kabupaten lain Jember, Situbondo dan Bondowoso. Bupati berharap untuk pelaksanaan PORPROV Kabupaten Lumajang siap sebagai opening maupun closing pada Porprov Jatim 2022 nanti ungkapnya. Bupati berharap dengan selesainya  Pembangunan Sarpras Olahraga banyak manfaat yang kita dapatkan atlet Lumajang akan semakin meningkit dalam hal potensi dan tentunya harus dibarengi dengan kemajuan prestasi karena fasilitas olahraga sudah memiliki.


 


Dalam laporan Pengguna Anggaran / PPK Kadispora Nugraha Yudha Mudiarto, S.Sos. M.Si melaporkan bahwa pagu anggaran untuk Rehab Stadion Semeru sebesar 7 milyar rupiah yang akan terbagi pada lima rincian pekerjaan seperti : pekerjaan atap tribun sebelah timur, pekerjaan tribun sayap (timur kanan, timur kiri, barat kanan), pekerjaan Rumah Genset, pekerjaan papan score, pekerjaan genset, tiang dan instalasi lampu sudut. Untuk pelaksanaan rehab Stadion Semeru oleh CV. TIRTA UTAMA dari Desa Balongrejo Kec. Berbek Kab. Nganjuk, Konsultan Pengawas CV. Prisma Design Consultant ( Jember ). Pelaksanaan pembangunan dimulai tanggal 5 agustus 2021 sampai 13 desember 2021.  Untuk pelaksanaan PORPROV 2022 sebanyak 46 cabang olahraga yang akan dipertandingkan nantinya dan 15 cabor akan dipertandingkan di Kabupaten Lumajang, antara lain : billiar ( gedung sudjono), bridge ( gedung BKD), balap sepeda (sirkuit BMX, JLS, Gucialit, Senduro), paralayang (gunung wayang), pencak silat ( GOR wira bhakti ), selam ( kolam renang veteran), sepak takraw ( amanda sport center), jujitsu (amanda sport center), gulat (gedung chang hwa), sambo (gedung chang hwa), sepatu roda (sirkuit tambo raya), woodball ( alun-alun), muaytai (gedung kartika 527, sepak bola ( Stadion Semeru), drum band ( stadion semeru dan GOR Wira bhakti). (dispora-Ns).